Tips Mengenal Folder "dbbmn10" SIMAK BMN Dan Persedian Tanpa Mempengaruhi Database-nya

SIMAK BMN dan Persediaan merupakan aplikasi berbasis Mysql dengan memanfaatkan database DBMS (Database Management System). Dimana salah satu keuntungan dari DBMS MySql adalah  open source alias gratis, namun sisi lain kelemahannya adalah ketika melakukan proses data yang besar dan dengan query berangkai, akan terasa lambat bahkan kemungkinan akan terjadi error.

 
Semua data mentah dari aplikasi SIMAK BMN dan Persediaan dikumpulkan pada folder:
C:\Program Files\dbbmn10\data

Folder "dbbmn10" merupakan DBMS MySql yang di-install secara manual dengan konfigurasi server atau alamat IP dan user serta password yang dirahasiakan oleh pengembang.
  1. "dbbmn10" menyimpan data history Saldo Awal.
  2. "dbbmn13" merupakan DBMS inti dari semua data yang kita transaksikan pada tahun berjalan.
  3. "dbsedia10" merupakn DBMS yang menyimpan semua data yang kita transaksikan pada aplikasi Persediaan.

Nah berikut ini, cara membongkar atau mengoprek Database Management System (DBMS)  dari "dbbmn10" :

1. Install XAMPP

XAMPP adalah paket aplikasi server web lintas platform gratis dan terbuka yang dikembangkan oleh Apache Friends yang  terdiri dari Apache HTTP Server, database MariaDB, dan interpreter untuk skrip yang ditulis dalam bahasa pemrograman PHP dan Perl. XAMPP adalah singkatan dari Cross-Platform (X), Apache (A), MariaDB (M), PHP (P) dan Perl (P). Ini adalah distribusi Apache yang sederhana dan ringan yang membuatnya sangat mudah bagi pengembang untuk membuat server web lokal untuk tujuan pengujian dan penyebaran. Semuanya diperlukan untuk menyiapkan server web - aplikasi server (Apache), basis data (MariaDB), dan bahasa scripting (PHP) - disertakan dalam file yang dapat diekstrak. XAMPP juga cross-platform, yang berarti ia bekerja dengan baik di Linux, Mac dan Windows. Karena sebagian besar penyebaran server web yang sebenarnya menggunakan komponen yang sama seperti XAMPP, itu membuat transisi dari server pengujian lokal ke server langsung sangat mudah juga. Namun, disini kita hanya akan memanfaatkan feature "mysql"-nya saja.
Ikuti petunjuk install sampai selesai. Secara default XAMPP ter-install pada drive "C", jangan diubah karena dapat menyebabkan XAMPP berjalan tidak sempurna bahkan error.

2. Jalankan XAMPP

Setelah selesai install XAMPP, selanjutnya buka atau jalankan XAMPP Control Panel

Perhatikan, yang kita manfaatkan hanya yang dalam kotak merah atau Service "Apache" dan "MySQL". Klik tombol "Start" untuk menjalankan Service. Service berjalan sempurna apabila nilai PID (s) dan Port(s) telah ditampilkan dan berarti Install XAMPP telah berhasil.

3. Copy dan Paste database

Copy database yang terdapat pada folder C:\Program Files\dbbmn10\data
Baca Juga : Cara Mudah Install SIMAK V.18.2, Persediaan V.18.1 Dan Simak Wilayah V.17.1 Di Laptop Baru
 
Lalu selanjutnya Paste pada folder C:\xampp\mysql\data


4. Buka "phpmyadmin"

Phpmyadmin merupakan aplikasi berbasis web yang digunakan untuk memanipulasi DBMS. Caranya dapat melalui salah satu Browser, kemudian pada address bar ketikkan alamat ini: http://localhost/phpmyadmin/ atau dapat dengan mengklik tombol "Admin" pada XAMPP Control Panel pada deretan MySQL.



NAH Sampai disini, Silakan dicoba lihat isi dan struktur tabelnya. Ini tidak akan mempengaruhi Aplikasi SIMAK BMN dan Persediaan serta databasenya, karena kita bekerja pada aplikasi yang terpisah.

Artikel Terkait :

3 comments:

  1. terimaksih om ..
    saya mau tanya om gimana klo untuk menampilkan kode barang sama nup yang exist
    saya bingung nyari di table mana
    terimakasihj

    ReplyDelete
  2. mantap om ..
    untuk data barang exist itu di table mana ya.. ?
    kasus saya saya mau ambil data barang berserta nup dll

    ReplyDelete
  3. mau tanya om jika pada satu leptop atau komputer sudah di isntall bmn persediaan, saiba, visual basic terus kita instal xampp. xamppnya tidak bisa di jalankan gimana caranya bisa di jalankan.karena bentrok antara my SQL dam Microsof SQL,koding,file , mana yang harus di ubah,

    ReplyDelete

Powered by Blogger.